Investasi dan Bisnis Domain Name

Panduan investasi dan bisnis domain name: memilih domain,membeli domain,menaksir harga domain,menjual domain,melelang domain,domain parking

Domain Market
Dapatkan gratis: daftar dan harga domain dijual, terjual dan dilelang Klik Disini
Domain Aftermarket
Bookmark n' Friends
  • bookmark 
  • Penaksir Harga Domain
  • INDONESIA BLOG DIRECTORY
  • BlogCatalog Blog Directory
  • Free Blogger Templates
  • Free Download Software
  • internet murah
Pengumuman
  • Kirim artikel tentang investasi dan bisnis domain. Artikel dan Link situs anda akan terpasang pada Blog ini. Kirim ke bisnisdomainname@gmail.com
Investasi Pasti Untung
Investasikan minimal 2,5-10 % dari penghasilan untuk investasi akhirat anda yang dijamin pasti untung berlipat ganda. Salurkan investasi anda lewat lembaga terpercaya berikut ini:
Free Web Hosting with Website Builder
Memilih Nama Domain - Bag. 1. Memilih Ekstension
Senin, 19 November 2007
Memilih Ekstension Domain Name

Jika ditanya manakah yang paling mahal harganya diantara domain dibawah ini:
- domain.com
- domain.net
- domain.org
- domain.info
- domain.biz
maka jawabanya domain.com lah yang paling mahal harganya.

Lihat contoh berikut ini:
- chinese.com terjual $1,120,008 pada 24 juli 2007
- chinese.net terjual $ 180,000 pada 7 agustus 2007
Nah contoh tersebut bisa jadi bukti bahwa domain.com adalah yang paling mahal disusul oleh domain.net dan seterusnya sesuai urutan diatas.
Kesimpulan: belilah domain dengan ekstension .com. jika tidak tersedia ganti kata domainnya atau belilah .net.
Bagaimana cara mengetahui domain.com incaran kita belum ada yang punya? Tunggu saja jawabanya pada posting berikutnya. hehe sabar ya
posted by Fahri Ahmad @ 10.17   1 comments
Potensi Pendapatan Investasi dan Bisnis Domain Name
Rabu, 14 November 2007
Pendapatan
Besar pendapatan yang anda dapatkan dari sebuah domain yang anda beli hasilnya bervariasi:
- Jika sampai batas waktu kepemilikan domain tidak ada yang beli, maka anda rugi sebesar harga domain.
- Jika domain tidak ada yang beli tapi anda ikut program Domain Parking, kalo apes rugi sebesar harga domain, kalo beruntung bisa dapat sampai puluhan US Dollar per bulan per domain. Tentang program Domain Parking akan saya jelaskan nanti pada artikel-artikel berikutnya.
- Jika domain tidak ada yang beli tapi anda membikin situs untuk domain tersebut dan kemudian ikut program bagi hasil seperti Google Adsense, maka potensinya antara 0 sampai puluhan dolar bahkan bisa ratusan dolar per bulan per domain.
- Jika domain ada yang beli, maka potensi pendapatan anda antara 60 dolar sampai 10.000 dolar untuk domain yang sepi pengunjung, dan antara 10.000 dolar hingga jutaan dolar untuk domain yang ramai pengunjung dan punya rangking tinggi menurut search engine.

Berikut adalah harga domain name terjual yang saya ambil dari journalnya "Pasar Domain":
- seniors.com terjual US$ 1,800,000 pada 3 juli 2007
- chinese.com terjual US$ 1,120,008 pada 24 juli 2007
- dollars.com terjual US$ 650,000 pada 10 juli 2007
- iran.com terjual US$ 400,000 pada 12 juni 2007
- realestate.net terjual US$ 300,000 pada 6 februari 2007
- chinese.net terjual US$ 180,000 pada 7 agustus 2007
- surabaya.com terjual US$ 50,000 pada september 2007
- mortgages.mobi terjual US$ 25,000 pada 31 juli 2007
- male.org terjual US$ 12,000 pada 10 juli 2007
- wood.info terjual US$ 4,102 pada september 2007
- domainsforsale.net terjual US$ 3,224 pada september 2007
- dan masih banyak yang lain. tiap minggu ada puluhan bahkan ratusan domain terjual.

waaaaah bikin ngiler aja ya, dengan modal 60rb-90rb kemudian mengelola domain dengan baik anda bisa mendapatkan sampai jutaan dolar. ckckckc kalo dirupiahkan berapa ya? hmmmmmmm.
Ok ikuti terus info2 yang saya berikan lewat blog ini. siapa tahu anda termasuk orang yang dengan membaca blog ini kemudian oleh Tuhan diberi rezeki domainnya terjual puluhan ribu hingga jutaan dolar, amiiin. sssst kalo domain anda terjual segitu jangan lupa zakatnya minimal 2,5-10%.
Artikel berikutnya: cara memilih nama domain yang berpotensi terjual dengan harga tinggi. paling lama seminggu sudah terbit, paling cepat besok sudah terbit. untuk itu sering-seringlah berkunjung ke blog ini dan manfaatkan menu-menu yang saya sebutkan di tips diatas.
posted by Fahri Ahmad @ 07.59   0 comments
Modal Awal Investasi dan Bisnis Domain Name
Selasa, 13 November 2007
Untuk mengetahui seberapa besar potensi pendapatan dari investasi dan bisnis domain name, saya berikan penjelasan sederhana sebagai berikut:

Modal
Besar modal bervariasi tergantung status domain name yang akan dibeli.
Untuk domain dengan ekstensi terkenal seperti .com .net .biz .org .info
- Jika beli domain name baru yang belum ada pemiliknya ato expired domain (domain yang sudah tidak ada pemiliknya) harganya antara Rp. 60.000 sampai Rp. 90.000. kebanyakan sih antara Rp. 80rb - 90rb. Baca tips dibawah untuk mencari yang menjual domain Rp.60rb
- Jika beli domain name yang ada pemiliknya harganya tergantung negosiasi.Untuk domain dengan ekstensi yang lain bisa dilihat pada situs penyedia layanan pembelian domain.

Tips:
Anda ingin mencari situs penyedia layanan pembelian domain atau mencari tahu segala hal tentang domain, manfaatkan menu-menu dari blog ini:
- dibawah judul dan deskripsi judul ada link-link kategori yang bila diklik akan menunjukkan link situs-situs sesuai kategorinya.
- dibawah menu "Domain Name Ads" yang ada di sebelah kiri tersedia link-link situs yang berhubungan dengan domain name. link-link tersebut tidak selalu sama setiap kali blog ini dibuka, jadi manfaatkan dengan segera dengan mengklik link yang sesuai dengan keinginan anda.
- cari menu "Kotak Pencari Ajaib" di bagian bawah blog ini. pada bagian kotak ganti tulisan ketik disini dengan tulisan domain murah ato cheap domain ato premium domain ato apapun informasi yang anda inginkan, klik search, anda akan ditunjukkan link-link yang berhubungan dengan informasi yang anda inginkan. link terbaik adalah yang ada pada urutan teratas.
- Jika dibawah judul atau dibawah domain name ads tidak ada tulisan atau anda tidak menemukan info yang anda cari, ketikkan info yang ingin anda cari pada "kotak pencari ajaib". Insya Allah anda akan mendapatkan info yang anda inginkan
posted by Fahri Ahmad @ 07.32   0 comments
Apakah Domain Name itu?
Minggu, 11 November 2007
Domain Name ato Nama Domain adalah serangkain huruf atau huruf dan angka yang memiliki arti yang digunakan sebagai alamat sebuah website.

Nama Domain adalah nama unik yang diberikan untuk mengidentifikasi satu atau lebih nomer IP. Misalnya saja domain microsoft.com mengidentifikasikan nomer ip 207.46.197.32. Bayangkan jika tidak ada nama domain, anda harus menghafal nomer-nomer ip seperti contoh tadi, mengingat microsoft.com akan lebih mudah daripada mengingat 207.46.x.x.

Formatnya adalah domainname.xxx dengan xxx adalah ekstensi yang saat ini ada berbagai macam.

Ekstensi yang terkenal dan lingkup pemakainya seluruh dunia tergabung dalam TLD (Top Level Domain) yang meliputi:
- .com singkatan dari commercial
- .net singkatan dari network
- .biz singkatan untuk business
- .org singkatan dari organization
- .info singkatan dari information
- .mobi singkatan dari mobile internet

Ekstensi yang lingkup pemakainya seluruh dunia tapi kurang begitu terkenal adalah:
- .ws singkatan dari website
- ekstensi lain adalah .in .cc .mn .name .bz

Ekstensi yang mencirikan suatu belahan dunia tertentu atau disebut juga ccTLD (Country Code Top Level Domain) adalah:
- .tv singkatan dari television, eh bukan ternyata singkatan dari tuvalu
- .us singkatan dari united state
- .eu untuk eropa
- .asia untuk asia
- .co.uk domain komersial untuk inggris
- .co.id domain komersial untuk indonesia
- .com.au domain komersial untuk australia dan lain-lainnya

Organisasi yang mengatur segala sesuatu tentang domain adalah icann.org. Organisasi ini wadah bagi semua pihak yang terlibat dalam industri domain dan internet. Untuk mengetahui peraturan-peraturan tentang domain, anda dapat mengunjungi situs tersebut.
posted by Fahri Ahmad @ 13.31   0 comments
Domain Name dan Property
Kamis, 08 November 2007
Adakah hubungan antara investasi dan bisnis domain name dengan investasi dan bisnis property?
Hubungannya sih ga ada, tapi kenapa judul artikelnya domain name dan property?
Trus apakah investasi dan bisnis domain name itu? Bagaimana caranya?
Hehe, saya tidak akan menjelaskan hubungan domain name dengan property. Saya akan menjelaskan kesamaan investasi dan bisnis domain name dengan investasi dan bisnis property.

Di investasi dan bisnis property secara umum usahanya adalah:
- mencari tanah atau tanah dan rumah yang punya prospek nilai lebih tinggi dimasa datang
- membeli tanah atau tanah dan rumah yang kita incar itu.
- promosi supaya banyak orang yang tahu, siapa tahu ada yang tertarik.
- selama masa promosi sebelum ada yang membeli, property kita "karyakan" dengan menyewakannya atau dijadikan tempat usaha.
- supaya lebih cepat terjual bisa saja pake jasa makelar.
- jika ragu-ragu ato tidak tahu berapa harga property kita, kadang kita nyewa ato minta bantuan orang lain untuk menaksir harganya.
- jika terjadi jual beli, supaya aman kita sering pake jasa notaris untuk pengurusan administrasi dan bank untuk transfer.

Sedangkan investasi dan bisnis domain name hampir mirip dengan poperty, secara umum adalah:
- mencari domain name yang menurut kita punya prospek bagus di masa datang.
- membeli domain name yang masih tersedia ato membeli dari orang lain.
- promosi supaya banyak orang yang tahu, siapa tahu ada yang tertarik.
- selama masa promosi sebelum ada yang membeli, domain name kita "karyakan" dengan menyewakannya atau dijadikan tempat usaha atau kerjasama bagi hasil dengan orang lain.
- supaya lebih cepat terjual bisa saja pake jasa makelar.
- jika ragu-ragu ato tidak tahu berapa harga property kita, kadang kita nyewa ato minta bantuan orang lain untuk menaksir harganya.
- jika terjadi jual beli, supaya aman kita sering pake jasa Escrow untuk pengurusan administrasi dan bank untuk transfer.

Nah dari penjelasan di atas sekarang jadi tahu kan tentang investasi dan bisnis domain name, yaah paling tidak paham garis besarnya. Sedangkan untuk detailnya akan saya jelaskan pada artikel mendatang.
posted by Fahri Ahmad @ 08.30   0 comments
Domain Auction | Lelang Domain
Kotak Pencari Ajaib

Google

Dapatkan informasi tentang Domain Name, buy domain, sell domain, parking domain, dll. Ganti "ketik disini" di kotak atas dengan keyword informasi yang dicari lalu klik search. hasil terbaik ada diurutan paling atas, klik link tersebut

About Me

Name: Fahri Ahmad
Home: Indonesia
About Me:
See my complete profile
Previous Post
Archives
Links
Daftarkan Email Anda

dapatkan selalu artikel terbaru dari blog ini:

Delivered by FeedBurner

© Investasi dan Bisnis Domain Name Designed by 1CENTER.NET | rss feed